Bajabaru.com – Sekolah Tinggi Keguruan Ilmu Pendidikan Persatuan Guru Republik Indonesia (STKIP PGRI) Bangkalan, Program Pendidikan Olahraga (HIMAPORA) sukses gelar seminar Ke-Olahragaan, Senin 29 Juli 2024.

 

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Graha STKIP PGRI Bangkalan Jl. Soekarno Hatta No. 52 Bangkalan, dengan tema “Tubuh yang Sehat Membangun Otak yang Cerdas” yang di hadiri 98 peserta dengan pembagian umum.

 

Menurut Hadori Selaku Ketua Himapora dalam sambutannya, acara ini diadakan agar mahasiswa olahraga khususnya memiliki pemahaman tentang tubuh yang sehat dan kuat dapat memicu kecerdasan otak.

 

“Kami sepakat bahwa kesehatan tubuh itu akan mempengaruhi kecerdasan otak, sehingga penting untuk memberikan pemahaman kepada khalayak umum untuk selalu menjaga kesehatan tubuh kita, seperti yang di tulis dalam Bukunya Mardepi Saputra ada 3 yang harus di ketahui dalam kesehatan, sehat akal, sehat hati, butuh agama dan sehat fisik, butuh olahraga,” Ungkapnya.

 

Sementara itu Heni Yuli Handayani S,Pd,M,Kes selaku pembina HIMAPORA dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada panitia yang telah melaksanakan acara ini, sehingga harapan kedepan HIMAPORA agar selalu eksis dalam kegiatan-kegiatan yang positif.

 

“Saya selaku pembina HIMAPORA sangat bangga kepada seluruh panitia dan jajaran pengurus HIMAPORA yang telah melaksanakan kegiatan-kegiatan positif, tentunya harapan pribadi kedepan mampu memberikan yang terbaik untuk STKIP PGRI Bangkalan ini dengan kegiatan-kegiatannya,” imbuhnya.

 

Sementara yang menjadi Key note Speaker seminar tersebut adalah Ketua STKIP PGRI Bangkalan Fajar Hidayatullah sekaligus membuka acara seminar.

 

Tentunya acara seminar ini dihadiri langsung oleh Ahmad Ahadiyah Hamid, selaku Kepala Dispora Bangkalan dan Imam Nahrawi (Menteri Pemuda dan Olahraga 2014-2019) sebagai pemateri.

 

Acara ini bukan tentang terlaksananya atau tidak, tetapi juga semangat dan menumbuhkan solidaritas yang kuat sehingga untuk membangun HIMAPORA yang lebih baik lagi.

 

Kegiatan seminar ini tidak hanya memberikan pengalaman kompetitif, tetapi juga menjadi ajang pembelajaran bagi para peserta.

 

Dengan suksesnya seminar HIMAPORA 2024, STKIP PGRI Bangkalan membuktikan dedikasinya untuk memberikan wadah bagi mahasiswa dalam mengembangkan potensi dan minat mereka di bidang Olahraga.

Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *